Ada penemuan baru, lho, Kids! Ya, baru-baru ini, ilmuwan dari Badan Antariksa Jepang (Jaxa), mengumumkan bahwa mereka telah menemukan sebuah gua raksasa di Bulan.
(There’s a new discovery, Kids! Yes, recently, scientists from Japan Aerospace Exploration Agency (JAXA) announced that they have found a giant cave on the Moon.)

Disebut gua raksasa karena gua tersebut memiliki panjang 50 km dengan lebar 100 m. Luas sekali, ya? Diharapkan, gua tersebut nantinya bisa dihuni manusia dan dimanfaatkan sebagai pangkalan misi antariksa.
(It’s called a giant cave because it’s 50 km long and 100 m wide. How spacious is that? They are hoping that the cave will eventually be available to be inhabited by humans and used as a base for aerospace missions.)

Penemuan gua ini sangat penting untuk perkembangan dunia antariksa, Kids. Sebab kini beberapa negara seperti Amerika Serikat dan Rusia, berencana membangun sebuah pangkalan di Bulan. Pangkalan tersebut diharapkan menjadi pintu gerbang sebelum manusia terbang ke Mars.

(This discovery is very important for the development of aerospace world, Kids. Several countries like USA and Russia are planning to build bases on the Moon. The bases are prepared to be the gateway before humans fly to Mars.)

Jepang pun berencana mengirim astronotnya ke Bulan pada 2030, bergabung dengan misi yang digalang Amerika Serikat dan Rusia. China juga berencana mengirim astronotnya ke Bulan pada 2036.
(Japan also plans to send its astronauts to the Moon in 2030, joining a mission established by the US and Russia. China also wants to send astronauts to the Moon in 2036.) (Nov)

You may also like
Latest Posts from Majalahjustforkids.com

1 Comment

  1. bagus sekali website nya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *