Umumnya, rumah terbuat dari kayu atau batu. Nah, kali ini ada yang unik, Kids. Ada rumah yang terbuat dari kapas. Tak hanya unik, rumah berbentuk awan ini juga pecahkan rekor MURI, lho, Kids!

Perlu diketahui Kids, kita tidak bisa sembarangan mendaftarkan hasil karya kita ke Museum Rekor -Dunia Indonesia (MURI). Tentu saja ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi. Menurut Bapak Awan Rahargo, Senior Manager MURI, syarat-syarat yang harus dipenuhi salah satunya adalah harus terukur, baik dari segi jumlah peserta maupun penggunaan obyek-obyek dengan ukuran yang luar biasa.
“MamyPoko salah satu merek popok bayi mendapat apresiasi dari MURI karena telah memenuhi salah satu kriteria yaitu berukuran besar. Di mana dibangun replika rumah bertemakan awan (cloud house) dengan tinggi 6 meter dan lebar 5 meter,” terangnya.

Bapak Awan Rahargo (kanan) memberikan piagam penghargaan MURI kepada PT. Uni – Charm Indonesia

 

 

 

 

 

 

 

 

Di dalam rumah awan tersebut juga terdapat sofa, lemari serta tempat tidur yang terbuat dari kapas. Tak hanya itu, di bagian luar rumah juga ada arena bermain yang terbuat dari kapas. Hmm… kira-kira, menghabiskan berapa ton kapas, ya, Kids?

 

 

 

 

 

 

Selain replika rumah terbesar berbentuk awan, MURI juga pernah mencatat kegiatan sejenis, lho, Kids. Yaitu replika rumah berbentuk jamur dengan tinggi 3 meter dan diameter 2,5 meter. Ada juga replika rumah dari rangkaian telur sebanyak 5 ribu telur bebek. Dan, replika rumah dari biskuit yang menghabiskan 22.400 keping biskuit. Wow…

You may also like
Latest Posts from Majalahjustforkids.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *