Di era saat ini maupun masa depan, keterampilan berbahasa asing semakin diperlukan, Kids, terutama bahasa Inggris yang menjadi bahasa global. Semakin dini seorang anak belajar bahasa asing, semakin cepat ia menyerapnya.
Tentu saja, untuk mengenal, memahami dan mencintai bahasa, seorang anak perlu diajarkan dengan cara menyenangkan. Nah, ada kabar baik, nih, buat adik-adik yang berusia 3-6 tahun. Pasalnya, EF English First for Kids & Teens telah meluncurkan inovasi program EF Small Stars melalui sebuah acara Parenting talk show bertajuk, ”Brunch with Roddy & Friends” di Publik Markette, Grand Indonesia, Jakarta Pusat (24/01/19).
EF Small Stars adalah program pendidikan bahasa Inggris non formal khusus untuk anak usia 3-6 tahun. Menggunakan metode belajar holistik yang dirancang untuk mengembangkan keterampilan sosial dan emosional, kemampuan motorik halus dan kasar, serta kemampuan bahasa dan kognitif anak dengan optimal.
Peluncuran program EF Small Stars ini disambut baik oleh Kementerian Pendidikan melalui Ditjen PAUD – DIKMAS (Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat). “Penting untuk belajar bahasa Inggris sejak usia dini, sebab usia 3-6 tahun termasuk dalam masa keemasan (golden age) bagi anak. Di masa itu, memori otak mereka luar biasa, mampu menyerap pelajaran bagaikan spons yang menyerap air, mereka punya rasa ingin tahu yang tinggi dan senang mengeksplorasi hal baru. Jika belajar sejak dini, anak tidak akan menganggap bahasa Inggris sebagai hal menakutkan, tidak takut kalau ketemu orang asing. Anak juga lebih matang dalam mempersiapkan masa depan, jika kelak ia melanjutkan pendidikan di luar negeri, maka akan lebih mudah,” ujar Bapak Harris Iskandar dalam sambutannya yang dibacakan oleh Ibu Mareta Wahyuni dari Ditjen PAUD – DIKMAS.
Belajar Sambil Bermain
Kak Elisabeth Maria, Regional Director EF English First Indonesia mengatakan bahwa sebenarnya program Small Stars sudah ada sejak 20 tahun lalu. “Ini adalah generasi ketiga. Kami melakukan inovasi untuk mendampingi anak-anak mengembangkan kemampuan literasi dini mereka melalui bahasa Inggris. Di Small Stars, kami membangun anak untuk mencintai belajar, itu prioritas yang paling penting. Lewat materi pembelajaran dan aktivitas yang menyenangkan, anak akan antusias dan menikmati proses belajar. Kami ciptakan suasana belajar sambil bermain. Tak hanya belajar bahasa Inggris, program ini melatih anak untuk berani tampil ke depan dan mengekspresikan perasaannya, serta melatih keterampilan sosialnya sehingga anak tumbuh menjadi pribadi yang percaya diri,” terangnya.

Di kelas Small Stars, adik-adik akan belajar secara interaktif dan selalu menggunakan bahasa Inggris saat berkomunikasi. Didampingi pengajar profesional, mereka akan diajarkan pembelajaran bahasa Inggris lewat cerita (storytelling), song (lagu), games (permainan), video, kartu flash, layar sentuh interaktif, boneka, dan sebagainya.
Suasana belajar juga dibuat santai dan menyenangkan. Lewat kegiatan Life Club yang diadakan setiap minggunya, anak-anak dapat melatih kemampuan bahasa Inggris mereka di luar kelas dan dalam kehidupan nyata.
Pentingnya Keterlibatan Orangtua
“Tentunya kami melibatkan peran orangtua melalui fasilitas pendukung pembelajaran EF, yang dapat diakses di dalam kelas maupun di rumah bersama orangtua, sehingga proses belajar menjadi lebih maksimal,” pungkas Kak Elisabeth.
Ya, orangtua bisa memantau perkembangan anak mereka secara online lewat aplikasi EF Parents di smartphone. Melalui Parent Pages di aplikasi ini, orangtua bisa mengetahui apa yang dipelajari anak di kelas dan bagaimana hasil penilaiannya. Wah, keren, ya!

Selain itu, orangtua dapat mendampingi anak belajar di rumah melalui berbagai media yang menarik seperti buku siswa, CD, video, dan aplikasi. Mereka juga bisa menghadiri Open Door Class yang memungkinkan orangtua bertatap muka langsung dengan pengajar dan melihat langsung suasana belajar di kelas EF Small Stars. Hmm, adik-adik pasti bahagia, ya, Kids.
Keterlibatan orangtua ini, menurut Kak Elizabeth Santosa atau yang akrab disapa Lizzie, Psikolog Pendidikan dan Anak, sangat penting untuk perkembangan kognitif (kemampuan berpikir) anak. Salah satu media pembelajaran bahasa Inggris anak adalah melalui media, bisa melalui media televisi atau gadget dengan menonton film kartun atau lagu.
“Orangtua perlu hadir dan terlibat. Hadir saja, tapi tidak terlibat tidak akan membuat anak belajar secara optimal. Saat menonton film kartun, misalnya, anak akan bertanya banyak hal dan orangtua bisa memberikan pengarahan dan penjelasan. Jadi, ada interaksi 2 arah. Untuk itu, luangkan waktu berkualitas untuk anak, tanpa ada gangguan. Lakukan kontak mata saat berbicara sehingga mereka bisa merasakan bahwa dirinya adalah penting, jangan lupa untuk selalu memberikan reaksi dan tanggapan pada setiap cerita anak,” saran Kak Lizzie.
Nah, bagi kalian yang memiliki adik usia 3-6 tahun, program EF Small Stars ini patut dicoba, Kids. Orangtuamu bisa meluncur ke situs mereka di www.ef.co.id untuk informasi lebih lanjut.