Keren, canggih, dan multifungsi! Tepat disematkan pada produk kulkas terbaru keluaran Samsung Electronics Indonesia, Samsung Family Hub. Kulkas pintar ini hadir menawarkan berbagai kemudahan mulai dari menyajikan makanan, menghubungkan seluruh anggota keluarga, hingga menghadirkan hiburan saat memasak di dapur. Pokoknya, bikin kita semua jadi punya smart device di dapur!

Kini, tak hanya untuk menjaga makanan tetap awet dan dingin, di tangan Samsung Electronics Indonesia, kulkas pun memiliki fungsi lain yang mendukung aktivitas seluruh keluarga. Ya, lewat Samsung Family Hub, Samsung menghadirkan kulkas pintar yang benar-benar real-life solution, memberikan solusi bagi keluarga-keluarga modern saat ini.

Mengapa Family Hub? “Karena dengan kulkas ini, keluarga masih bisa tetap terhubung meski berada di tempat yang berbeda-besa,” jelas Melvin Rubianto, Head of Home Appliances Product Marketing, Samsung Electronics Indonesia.

Melvin pun menjelaskan bahwa kulkas Samsung Family Hub ini memiliki 4 pilar utama.  “Pertama, Family Communications. Kalian pasti sering tempel-tempel memo di kulkas sebagai pesan pengingat untuk anggota keluarga. Nah, lewat kulkas ini nggak ada lagi tuh namanya kulkas kotor karena penuh dengan tempelan-tempelan memo. Tak hanya itu, kita juga bisa sinkronkan kalender sehingga semua anggota keluarga tahu agenda dari masing-masing. Pilar kedua, Food Management yang bisa mengatur menu selama seminggu bahkan sebulan, menampilkan resep-resep bahkan sampai dengan list belanja bahan-bahan yang diperlukan hingga fasilitas view inside dimana kita bisa tahu isi kulkas kita yang masih ada, apa saja. Pilar ketiga, home connected dimana kulkas ini juga bisa terhubung dengan peralatan-peralatan di rumah lainnya seperti TV, AC, vacuum cleaner maupun air purifier. Dan pilar keempat, entertainment dimana kita bisa mendengarkan musik, menonton TV, melihat youtube maupun menonton film lewat kulkas Samsung Family Hub ini,” papar Melvin.

Melihat fasilitas-fasilitas canggih dan keren di kulkas Samsung Family Hub, membuat Anissa Aziza, aktris dan YouTuber, yang juga seorang Ibu dari 2 orang anak, langsung ingin memilikinya.

“Pandemi bikin makin banyak orang yang nyoba masuk dapur dan melatih skill masak, termasuk aku. Karena bukan ahli masak, dari dulu aku perlu mood yang enak saat mau masak, dan akhirnya pas kemarin nyobain Samsung Family Hub dimana bisa langsung pasang playlist favorit aku di Spotify, vibes di dapur pas lagi masak, jadi lebih semangat. Kebayang nggak sih sekarang bisa punya kulkas se-smart itu, nggak perlu repot-repot banyak device di dapur, tinggal dari satu kulkas aja, langsung bisa bikin mood jadi happy. Pastinya nular ke keluarga kita juga happy-nya, jadi semuanya nyaman terus di rumah,” seru Anissa.

Menariknya, walau kamu sedang sibuk memasak, kamu bisa tetap terhubung dengan orang lain, lho. Takkan ada panggilan penting yang terlewatkan, sebab kulkas Samsung Family Hub bisa terhubung ke smartphone kamu melalui Bluetooth. Sehingga kamu bisa menerima panggilan atau melakukan panggilan melalui layar Family Hub.

Nah, jadi kepingin punya, kan? Oh iya, Samsung Family Hub sudah tersedia di Samsung.com mulai tanggal 27 Januari 2022, dengan harga Rp29.999.000 dan selama periode promo, kamu bisa dapatkan bonus langsung senilai total Rp2.799.000 berupa Samsung Galaxy M12 serta cashback senilai hingga Rp1.000.000. Tersedia juga cicilan 0% hingga 24 bulan dengan kartu kredit rekanan bank yang berpartisipasi. Promo ini berlaku mulai tanggal 27 Januari hingga 6 Februari 2022, ya.

Foto: Ist

You may also like
Latest Posts from Majalahjustforkids.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *