JAKARTA, majalahjustforkids.com – Siapa sih yang mau sakit? Pasti nggak ada. Tapi, kita tak bisa menolak fakta bahwa kuman penyakit selalu ada di sekitar kita. Nah, salah satu cara untuk melindungi diri dari ancaman virus, bakteri  maupun organisme mikroskopis lainnya yang terus bermutasi – khususnya sejak pandemi Covid-19 menghantam – adalah dengan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).

Diuraikan oleh Bapak Daeng Mohammad Faqih, Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) periode 2018-2021 dan Rektor Univ. MH Thamrin, masyarakat dan tenaga kesehatan harus selalu waspada menghadapi ancaman monkeypox (cacar monyet) sebagai kondisi kesehatan darurat dunia, beserta varian COVID-19 yang terus bermutasi dan berpotensi menembus kekebalan tubuh.

Ia menganjurkan agar selalu melakukan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan masker dan menjaga higienitas pangan, guna mengurangi berbagai risiko penularan dari virus dan bakteri yang dengan cepat bermutasi.

Nah, salah satu kegiatan PHBS yang wajib dan penting untuk kita lakukan adalah MANDI. Bukan hanya bermanfaat untuk fisik yakni membuat badan bersih dan wangi, mandi juga baik untuk kesehatan mental, yaitu relaksasi. Bahkan nih, pandemi juga turut mengubah kebiasaan mandi sebagian masyarakat Indonesia di mana frekuensi mandi mereka menjadi lebih sering.

Luncurkan ProGuard

Mengingat betapa pentingnya aktivitas mandi, Wings Group Indonesia yang tidak pernah berhenti berinovasi, melalui Wings Care meluncurkan ProGuard, the next level of antibacterial body wash. Ini adalah sabun mandi anti bakteri yang terbukti membunuh kuman, virus, dan bakteri secara menyeluruh.

Diterangkan oleh Ibu Mita Ardiani, Marketing Manager Personal Care Category Wings Group, kehadiran ProGuard ini dihadirkan sebagai solusi dalam melindungi kesehatan tubuh masyarakat yang aktif bergerak dan berolahraga. “Inovasi terbaru dari Wings yaitu ProGuard, the next level of antibacterial body wash ini membuat rutinitas mandi menjadi lebih efektif karena formulanya ampuh melawan kuman, bakteri dan virus yang makin bermutasi menggunakan formula antibacterial plus,” jelasnya.

Lebih lanjut, ia menyebutkan bahwa kandungan yang dilekatkan pada ProGuard bertujuan melindungi masyarakat agar merdeka dari ancaman virus, bakteri, dan organisme mikroskopis lainnya yang terus bermutasi, khususnya sejak pandemi COVID-19 menghantam.

(kiri – kanan) Mita Ardiani, Marketing Manager Personal Care Category Wings Group, Andrew White, aktor dan pegiat hidup sehat serta dr. Valda Garcia, praktisi kesehatan

“Bahan antiseptik ProGuard yakni Chlorhexidine Gluconate (CHG) bisa menghambat pertumbuhan bakteri lebih cepat dan lebih lama, sekaligus mampu menjaga kelembapan kulit karena menggunakan Non-Drying Formula. Kandungan ini telah lulus uji dermatologi. Kuman, bakteri dan virus makin upgrade, sabun-nya juga harus upgrade dong,” imbuhnya dalam acara press launch ProGuard di Jakarta, Kamis (18/08/22).

Sabun anti-bacterial ProGuard ini hadir dalam tiga varian yakni Daily Cleansing yang mengandung eucalyptus sebagai antibakteri alami, Daily Refreshing yang mengandung lemongrass scent, yang efektif melawan kuman dan bakteri penyebab bau badan dan Daily Purifying yang mengandung sea mineral untuk mengangkat kotoran dan minyak berlebih. Sabun antibakteri ini aman  digunakan semua kalangan, mulai dari anak-anak, dewasa hingga lanjut usia.

Pentingnya Penggunaan Sabun Antibakteri

Menggunakan sabun mandi yang mengandung formula anti-bakteri, ditegaskan dr. Valda Garcia, praktisi kesehatan merupakan langkah preventif untuk tetap terlindungi dari ancaman berbagai penyakit akibat kuman yang terus bermutasi.

Virus, ujarnya, akan selalu beradaptasi untuk mengelabui sistem kekebalan tubuh inangnya, yaitu manusia. “Akibatnya tubuh akan lebih sulit mengenalinya karena virus semakin kuat dan mudah berkembang biak saat bermutasi. Itu mengapa penggunaan sabun anti-bacterial merupakan langkah perlindungan ekstra, karena bekerja membunuh virus dan bakteri dengan lebih ampuh, sehingga bisa mengurangi risiko dari berbagai penyakit,” ungkap dr. Valda.

Andrew White Jadi Campaign Ambassador

Moms pasti mengenal sosok satu ini, Andrew White. Suami dari aktris Nana Mirdad sekaligus Ayah dari 2 orang anak ini, terkenal akan gaya hidup sehatnya. Ia sangat aktif berolahraga. Tak heran jika akhirnya ia didapuk menjadi campaign ambassador oleh ProGuard untuk menginspirasi masyarakat agar dapat aktif bergerak di luar ruangan serta menjaga kesehatan diri.

ProGuard Tunjuk Andrew White menjadi Campaign Ambassador

Andrew sendiri – layaknya ProGuard – terus meng-upgrade diri dengan berbagai hal positif, termasuk mempelajari hal baru dan aktif mencoba berbagai jenis olahraga untuk menyeimbangkan perannya sebagai ayah, suami, sekaligus pengusaha.

Melihat adanya mutasi kuman penyebab penyakit, Andrew White mengatakan bahwa kita sudah seharusnya juga melakukan upgrade kebiasaan sehat. Seperti apa? Misalnya rajin cuci tangan, selalu menggunakan masker, dan juga upgrade sabun mandi.

Khusus untuk pilihan sabun mandi, Andrew White merekomendasikan ProGuard sebagai pilihan sabun anti-bacterial. “Selain lembut di kulit, jugamemberikan perlindungan next level. Kita jadi tidak ragu mengeksplor aktivitas olahraga yang cocok dengan kita, karena sudah ada ProGuard yang membunuh virus dan bakteri yang sudah bermutasi sekalipun di kulit tubuh,” imbuh Andrew.

Menunjukkan komitmennya mendukung gaya hidup sehat masyarakat, ProGuard bersama Andrew White akan menyelenggarakan “ProGuard Pro Festival”. Ini merupakan rangkaian festival olahraga, mulai dari yoga, high intensity interval training (HIIT), body combat, dan strong nation session. Adapun kegiatan tersebut diselenggarakan pada tanggal 25 September 2022, di Plaza Tenggara Gelora Bung Karno.

Moms, Dads dan si buah hati bisa mengikuti dan menikmati keseruannya bersama. Kunjungi media sosial @proguard_id untuk mengikuti perkembangan acaranya, ya?

Foto: Efa, Ist

You may also like
Latest Posts from Majalahjustforkids.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *