Kalian suka seni? Kalian suka meng-upload konten-konten kreatif di medsos? Wah, pas banget, nih, Kids. Sebelas seniman terbaik tanah air ini menggelar karyanya, lho! Jangan sampai kelewatan, ya…
Pantene bersama Rinaldy A. Yunardi, Tex Saverio, Arkiv Vilmansa, Ronald Apriyan, Patricia Untario, Kezia Karin, Antonio Sinaga, Muklay, Theresia Sitompul, Meliantha Muliawan, dan kurator Rifky Effendy, menggelar Pameran Karya Seni Multi Sensori Pertama “Perfect On Art Experience”.
Pameran seni yang sekaligus meluncurkan kondisioner tanpa bilas dari Pantene ini akan digelar selama 12 hari saja, lho, yaitu mulai dari tanggal 6 – 17 Maret 2019 di Level 3 North Wing, Pacific Place, Jakarta Selatan.
Nah, setiap seniman akan mengangkat elemen gabungan antara keindahan rambut perempuan Indonesia dengan manfaat Pantene Perfec+ On, Kondisioner Tanpa Bilas. Perfect On Art Experience ini terbagi atas 4 Zona yaitu Waterless Journey: Zona yang menunjukkan instalasi seni yang menggambarkan karya tanpa menggunakan air. A Perfect Drop: Zona dengan satu tetes dari Pantene Perfec+ On membuat rambut tampak sempurna. Beautiful Flock: Zona keindahan menggambarkan keindahan rambut perempuan yang dirawat dengan Pantene Perfec+ On. Dan, Perfec+on: Zona yang menunjukkan standar kecantikan terkini untuk perempuan muda Indonesia.
“Saya merasa bangga dan terhormat dapat berpartisipasi di dalam pameran karya seni multi sensori “Perfect On Art Experience” ini. Di dalam pameran ini, saya menghadirkan karya instalasi multimedia dan multi dimensi, yang menggambarkan bagaimana seorang perempuan Indonesia menjalani harinya dalam menghadapi tantangan dan meraih berbagai kesempatan dengan tetap tampil percaya diri dan mempesona. Makna Perfect On saya definisikan sebagai karya yang bukan hanya sekadar bentuk, namun mengandung arti yang dalam dan sekelumit cerita di balik penciptaannya, hal ini saya ciptakan ke dalam sebuah karya yang bertajuk “Perfect On Beauty”. Hanya dengan satu sentuhan alam, mampu membuat seluruh dunia menjadi indah,” Ujar Rinaldy A. Yunardi, Designer Indonesia.
Lewat pameran ini diharapkan para pengunjung dapat merasakan langsung product experience dan memahami makna kecantikan rambut dari berbagai medium yang digambarkan melalui karya seni secara modern dan kreatif.