Kids, mungkin kamu baru dengar ada seekor tikus yang bukannya mencicit, tapi melolong seperti halnya serigala. Unik, ya?
Tikus ini disebut dengan Southern grasshopper mouse atau bahasa latinnya yaitu Onychomys torridus. Dikenal juga dengan nama tikus belalang. Tikus ini sering ditemukan di Sonoran Desert, Arizona, Amerika Serikat.
Tikus yang memiliki berat 0,78 ons dan tinggi sekitar 5 inchi ini, termasuk tikus yang tahan terhadap racun, lho! Wah, tidak bisa diberantas dengan racun tikus, dong. Hehe..
Bisa Berdiri
Tikus belalang ini memang sangat unik, lho, Kids. Mereka bisa berdiri di atas kaki belakang mereka. Dan yang paling unik, tikus ini bisa mengangkat hidung mereka ke langit dan meraung dengan nada yang tinggi. Persis seperti serigala yang sedang melolong.
Lolongan ini digunakan tikus belalang sebagai sarana komunikasi dan menunjukkan wilayahnya.
Kanibal
Tikus yang biasanya tinggal di daerah padang pasir gersang ini sebagian besar merupakan karnivora (pemakan daging). Tikus ini memakan serangga, kalajengking, kumbang, dan belalang.
Namun ternyata, tikus ini juga kanibal yaitu bisa memangsa tikus biasa ataupun tikus belalang lainnya. Tak heran karena tikus belalang merupakan predator (pemangsa) yang sangat agresif dan sanggup melakukan kanibalisme ketika terancam ataupun membutuhkan makanan. Wah ngeri, ya, Kids?
Teks: JFK Foto: Istimewa