Fenomena fullmoon pasti membuat kita semakin penasaran tentang bulan.
Ehmm… Seperti apa, ya, bulan dari dekat? Nah, kalau kamu mau penasaran dengan bulan, mainkan saja game-game berikut ini.
Moon Explorer: Panda Astronaut
Game ini mengajak kamu menjelajah bulan bersama panda yang super imut. Tapi sebelum itu, kamu harus mengendarai roket dari bumi hingga mendarat di bulan dengan selamat. Terdapat beberapa mini game yang dapat kamu mainkan, seperti mengumpulkan mineral yang ada di bulan, dan menancapkan bendera di permukaan bulan.
VR Space Mission: Moon Explorer
Kalau kamu mau yang lebih serius, coba mainkan game ini. Game simulasi ini akan mejadikan dirimu seolah-olah astronot yang baru saja mendarat di bulan. Tak perlu sibuk menekan tombol untuk memainkan game ini. Kamu hanya perlu menggunakan VR Headset, seperti Google Cardboard, DODOcase, dan Durovis Dive untuk menikmati pemandangan di bulan.
Moonbase Inc
Bagaimana, ya, kalau ternyata di bulan ada kehidupan? Game inilah yang bisa menjelaskannya, Kids. Kamu harus membangun kehidupan di atas permukaan bulan dengan mengumpulkan sumber daya. Game ini bertujuan untuk mendapatkan uang sebanyak-banyaknya sengan cara mengurus perdagangan, pertambangan, pariwisata, serta pencarian sumber energi. (Nindy/Foto: Istimewa)