Kabar gembira bagi kali para gamers. Elite Games Inc., perusahaan penyedia jasa di Seoul, Korea Selatan dengan kantor regional di Manila, Filipina, menghadirkan 7 (tujuh) mobile games untuk pengguna iOS dan Android di Indonesia.
Terkait hal itu, mereka mengundang mengundang peminat mobile game untuk menghadiri Elite Games Expo 2018 di Neo Soho Mall, Jakarta Barat, pada Sabtu dan Minggu (17-18 Februari) untuk mencoba semua game baru tersebut.
Ada 7 jenis game online buatan rumah produksi Korea Selatan yang diluncurkan. Untuk saat ini, Velator dan Joy Planet, sudah bisa kalian unduh gratis di Apple App Store dan Google Play Store. Sementara 5 permainan lain, yakni: Clan and Conquest, Crown Masters, Aero Blaster, Trade Tycoon dan Hello Hero akan hadir mulai Maret 2018.

“Indonesia adalah pasar yang menjanjikan di Asia. Kami berharap bisa menyapa dan menghibur masyarakat Indonesia dengan karya kami,” kata Bapak Romulo Augustine Reyes, Managing Director of Elite Games Inc.
Salah satu pengunjung Elite Games Expo 2018 adalah Dominique (8 tahun). Siswi kelas 3 SD Ricci, Bintaro, tersebut mencoba permainan Hello Hero: Epic Battle untuk pertama kalinya. “Aku memang suka main games, terutama yang perang. Ini senjatanya kaya laser. Seru, hihi…” katanya.

Ditanya kesannya. Ia menjawab, “Agak susah, nih. Musuhnya kuat. Tapi mungkin karena aku baru pertama kali coba, ya? Lama-lama juga nggak (susah),” timpalnya percaya diri.
Walau suka bermain games, teman kalian ini selalu ingat waktu. Paling lama ia bermain selama 2 jam, itupun selalu minta izin dulu ke orangtuanya.
“Paling main game pas libur. Nanti kalau game ini udah ada di android, mau minta izin Mama untuk download,” ujarnya bijak.
Semua permainan ini, bisa dimainkan oleh kalian yang berusia 7 tahun ke atas. Bahkan, Joy Planet mulai bisa dimainkan mulai usia 3 tahun. Tertarik? Silakan coba dan mainkan, ya! (Efa)